Resep roll cake lembut panggang

Resep roll cake lembut panggang

Resep roll cake lembut panggang - Banyak resep untuk membuat Roll cake, karena roll cake sendiri bisa di masak dengan cara di panggang maupun di kukus. Demikian juga cara untuk membuat roll cake, banyak varian yang bisa kita pilih untuk membuat kue ini. Dikarenakan roll cake bisa di buat berbagai macam motif pada kulit bagian luarnya agar lebih menarik seperti contoh roll cake batik, roll cake motif kartun, motif buah dan sebagainya, tergantung dari kreasi para bunda dan sista. Kebetulan pada kesempatan ini saya akan memberikan resep cara membuat roll cake lembut dengan cara panggang dan motif sederhana.

Cara membuat roll cake panggang

Selain di nikmati bersama anggota keluarga pada saat santai, roll cake juga biasanya di sajikan untuk menjamu para tamu yang berkunjung ke rumah. Roll cake juga banyak di manfaatkan sebagai bekal untuk pergi ke kantor maupun bekal sekolah anak-anak bunda. Sehingga mereka tidak jajan sembarangan karena bekal kue roll cake yang mereka bawa sudah cukup untuk menggantikan jajanan yang belum tentu sehat.

Bagi bunda dan sista yang belum pernah membuat kue roll cake, kalian membuat roll cake yang lembut dengan mengikuti resep cara membuat roll cake yang akan saya berikan. Dan resep ini sangatlah mudah, dan saya yakin bunda dan sista pasti bisa membuat kue roll cake di dapur kalian. Lebih lengkapnya, yuk kita simak resep serta cara membuat roll cake yang bisa bunda/sista ikuti berikut ini.

Bahan untuk membuat roll cake


  1. 6 butir telur, ambil kuningnya saja dan ambil 1 putih telur saja.
  2. 75 gram gula pasir
  3. 60 gram margarin cair
  4. 1 sendok teh pasta cokelat
  5. Bahan campur dan ayak
  6. 30 gram tepung terigu
  7. 5 gram tepung maizena
  8. 5 gram susu bubuk

Olesan roll cake


  • 100 gram whippy cream, di kocok
  • 100 gram enting-enting kacang
  • Keju parut

Cara membuat roll cake lembut

Kocok telur bersama gula pasir hingga mengembang dan mengental, kemudian tambahkan campuran tepung yang di ayak, aduk semua bahan tersebut hingga tercampur rata, lalu masukan masukan margarin cair dan aduk kembali adonan tersebut hingga merata.
Ambil 3 sendok makan adonan, kemudian campurkan dengan pasta cokelat, aduk sampai merata. Masukan adonan pasta cokelat tadi ke dalam kantung plastik segitiga, sisihkan.
Tuangkan adonan putih di loyang berukuran 24 x 24 cm tinggi 3 cm yang sudah di alasi kertas roti terlebih dahulu dan di oles margarin agar adonan tidak lengket.
Buat motif batik, semprotkan adonan cokelat secara mendatar di atas adonan, tarik garis lurus saling berlawanan arah menggunakan tusuk gigi. Motif batik juga bisa dengan kreasi lain menurut selera bunda/sista.
Setelah itu masukan adonan di atas motif batik. Panggang adonan roll cake selama 20 menit dengan suhu 180°C. 
Setelah 20 menit, angkat roll cake yang sudah matang dari oven, kemudian diamkan sementara menunggu kue roll cake dingin.
Setelah roll cake dingin, balikan kue tersebut kemudian oleskan secara merata buttercream dan juga parutan keju di satu sisi. Setelah satu sisi atas terolesi bahan olesan secara merata, gulung kue dan padatkan. 
Potong-potong roll cake, siap di sajikan.
Baca juga bunda ; Resep kue bolu zebra empuk
                              Resep kue pia keju
                            
Ternyata membuat roll cake yang enak dan lembut ini sangat mudah ya bund/sist..walaupun tidak semudah kalau di bandingkan apabila kita tinggal menikmati kue roll cake, hihi... Tapi saya yakin bunda dan sista bisa mempraktekan resep roll cake lembut panggang ini di rumah. Jadi nantinya bunda dan sista bisa menghidangkan kue buatan sendiri untuk keluarga di rumah, maupun kawan-kawan yang datang. Selamat mencoba ya bunda dan sista..

Subscribe to receive free email updates: